Kamis, 13 November 2014

5 Wanita Yang Karenanya Bidadari Cemburu


Beberapa ilmu yang saya dapat dari  seminar ‘Agar Bidadari Cemburu Padaku” bersama Ust.Salim A Fillah dengan materi 5 WANITA YANG KARENANYA BIDADARI CEMBURU. Akan kita bahas satu-satu, mungkin dari setiap cerita ini kita bisa mengambil pelajaran.


1.   HAJAR

          Seorang istri  luar biasa dari seorang suami yang luar biasa yaitu Ibrahim. Tatkala Allah memerintahkan Ibrahim untuk meninggalkan Hajar dan Ismail yang masih bayi di padang pasir yang gersang, tandus,  tidak ada air  dan tidak ada  satu pun tumbuhan yang hidup. Bayangkan betapa dilemanya Ibrahim. 

          Saat ibrahim meninggalkan hajar dan ismail di padang pasir di Ibrahim tidak kuat untuk berkata apa2. Dia hanya terus berjalan tanpa memperhatikan pertanyaan hajar. Hajar bertanya : “Hai Ibrahim mengapa kau tinggalkan kami disini??” pertanyaan iti di ulang hajar sebanyak tiga kali dan Ibrahim sungguh tak kuasa menjawab pertanyaan itu. Setelah tiga kali tidak mendapat jawaban dari Ibrahim, Hajar mengganti pertanyaannya “Apakah ini perintah Allah???” Dengan seketika Ibrahim membalikkan badan dan mengatakan iya. Dan apakah jawaban Hajar pada saat itu “ Sungguh jika ini perintah Allah, maka Allah tidak akan menyia-nyiakan kami” Jawaban luar biasa yang muncul dari seorang wanita luar biasa. Bayangkan jika perlakuan itu terjadi pada kita mungkin jawaban kita, Tega sekali kamu, Mana bukti cintamu, Sungguh keterlaluan kamu, dan masih banyak kata-kata lain.

          Sungguh luar biasa hajar, tatkala air susunya habis dan ismail menangis tersedu-sedu karena haus, Hajar berusaha mencari air, Dia berlari dari bukit Sofa ke bukit Marwa sampai 7 kali. Lazimnya seseorang dalam mencari air mungkin hanya akan mengecek ada tidaknya air maksimal 3 kali. Akan tetapi Hajar 7 kali, hal tersebut menunjukkan ikhtiar yang luar biasa. Hingga kejadian ini diabadikan sebagai salah satu yang dilakukan ketika haji yaitu SAI.


2.   ASIYAH (Istri Firaun)

Wanita luar biasa yang bersuamikan Laki-Laki Paling Biadab yaitu Firaun. Asiyah adalah sosok yang muslimah yang wajib kita tiru kesalihannya. Dia lebih memilih Allah. Hingga Allah membuatkan rumahnya di surga.


3.   MARYAM

Seorang wanita yang di uji Allah mengandung tanpa suami. Padahal dai tidak pernah disentuh oleh siapapun. Kekuatannya dalam mengahadapi cobaan sungguh luar biasa. Dia menyerahkan sepenuhnya pada Allah.


4.   KHADIJAH

Dia sosok wanita yang luar biasa. Dia mengimani nabi ketika semua orang ingkar, dia memberikan seluruh hartanya ketika semua orang kikir. Sosok wanita yang wajib ditiru. Sosok wanita keibuan yang penuh pengertian.


5.   FATIMAH

Putri nabi yang luar biasa. Fatimah adalah putri pembesar yang hidup serba pas-pasan. Dia adalah sosok wanita yang wajib ditiru. Dia mau menikah dengan Ali yang tidak punya apa-apa. Yang ia butuhkan adalah keshalihannya.


Sebenarnya banyak ilmu yang di dapat dari seminar ini tapi saya tidak bisa menceritakan dengan baik, SEMOGA BERMANFAAT. Amin!!!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar